Aprilia Punya Motor Dual Purpose 125 Cc, Tenaganya Ngalahin Kawasaki KLX 150

Naufal Nur Aziz Effendi - Rabu, 9 Agustus 2023 | 13:20 WIB

Penampakan Aprilia RX 125, motor dual purpose 125 cc yang tenaganya ngalahin Kawasaki KLX 150. (Naufal Nur Aziz Effendi - )

GridOto.com = Aprilia RX 125 merupakan motor dual purpose model trail yang dipasarkan di Inggris.

Tampilan Aprilia RX 125 terlihat sporty dengan tarikan garis desain tajam di sekujur tubuhnya.

Sekilas Aprilia RX 125 ini punya profil yang mengarah ke motor trail enduro karena memiliki kaki-kaki jangkung dan bodi ramping.

Meski desainnya terlihat garang, sesuai namanya Aprilia RX 125 mesinnya cuma berkubikasi 125 cc dan ditunjukkan untuk pengendara pemula di Inggris.

 

scooters.co.uk
detail tampilan Aprilia RX 125.

Tapi jangan salah, walaupun motor ini mesinnya kecil tapi tenaganya bisa ngalahin Kawasaki KLX 150 yang dijual di Indonesia.

Aprilia RX 125 ditenagai oleh mesin DOHC silinder tunggal 125 cc, 4 langkah, injeksi, pendingin radiator dengan rasio kompresi 12: 1.

Jantung pacu tersebut menghasilkan tenaga 14,75 dk di 10.000 rpm dan torsi 11,2 Nm di 8.000 rpm yang dipadukan dengan girboks 6-percepatan.

scooters.co.uk
panel instrumen Aprilia RX 125 sudah full digital.

Baca Juga: Kawasaki KLX 150 Cocok Buat Main Tanah, Segini Harga Motor Barunya