Toyota Yaris Cross Varian Gasoline, Alternatif Menarik Buat yang Ogah Inden Lama Versi Hybrid

Muhammad Ermiel Zulfikar - Sabtu, 24 Juni 2023 | 19:05 WIB

Toyota Yaris Cross jadi SUV terbaru yang diluncurkan PT Toyota Astra Motor (TAM) di Indonesia. (Muhammad Ermiel Zulfikar - )

Selain itu, ada tambahan benefit berupa extended warranty (perpanjangan garansi) satu tahun atau 20.000 km, jika rutin melakukan servis berkala tepat waktu sesuai rekomendasi pabrikan.

Lanjut membahas sedikit soal dapur pacunya, Toyota Yaris Cross gasoline disematkan mesin empat silinder berkapasitas 1.496 cc Dual VVT-i dengan kode 2NR-VE.

Bisa dibilang mesin yang digunakan serupa dengan Toyota Avanza dan Veloz terbaru, diklaim mampu hasilkan tenaga maksimal 104,6 dk dan torsi 138 Nm.

Kemudian untuk fiturnya, seluruh varian Yaris Cross sudah dilengkapi paket keselamatan aktif Toyota Safety Sense (TSS) lengkap dengan Adaptive Cruise Control.

Selain itu, Toyota Yaris Cross sudah mendapatkan fitur keselamatan berupa enam titik airbag, rem parkir elektris, Auto Brake Hold, Hill Start Assist, Vehicle Stability Control, Blind Spot Monitor, Rear Cross Traffic Alert dan kamera 360.