Bupati Sumedang Nilai Tarif Tol Cisumdawu Mahal, Tapi Hikmahnya Bikin Jalan Cadas Pangeran Ramai

Ruditya Yogi Wardana - Kamis, 2 Maret 2023 | 12:42 WIB

Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menilai tarif Tol Cisumdawu mahal. (Ruditya Yogi Wardana - )

GridOto.com - Jalan Tol Cisumdawu (Cileunyi-Sumedang-Dawuan) Seksi 2 dan 3, Jawa Barat sudah resmi bertarif, sejak Selasa (28/02/2023).

Dengan begitu para pengemudi yang mau melewati Jalan Tol Cisumdawu, agar jangan lupa untuk mengecek saldo e-Toll sebelum berangkat.

Walau demikian, penerapan tarif Jalan Tol Cisumdawu ternyata mendapat sedikit kritikan dari beberapa pihak.

Salah satunya Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir yang menilai tarif jalan tol masih mahal bagi warga sekitar.

Sehingga, tak semua masyarakat dikatakan mampu membayar tarifnya untuk bepergian lewat jalan tol.

Hanya saja, hal tersebut justru mendatangkan perubahan yang sangat terasa di Jalan Cadas Pangeran.

Pasalnya dengan tarif tol yang dirasa mahal, maka para pengendara beralih untuk melewati Jalan Cadas Pangeran lagi.

"Semua ada hikmahnya, mudah-mudahan pedagang di Jalan Cadas Pangeran bisa hidup kembali," jelas Dony, dikutip dari Tribunjabar.id, Selasa (28/02/2023).

Ia juga tak menampik, kalau perjalanan memang jadi lebih cepat jika lewati jalan tol.

Baca Juga: Tidak Lagi Gratis, Tarif Tol Cisumdawu Seksi 2 dan 3 Berlaku Mulai Besok