Kijang Innova Zenix Bakal Laris Sudah Bisa Ditebak. Ada Tapinya...

Panji Maulana - Kamis, 2 Februari 2023 | 07:00 WIB

Toyota Kijang Innova Zenix laris dan harus inden cukup lama (Panji Maulana - )

“Biasanya kalau ganti mobil baru ya Innova Innova lagi. Itu aja sudah tanya-tanya Innova baru (Zenix) berapa harganya,” ceritanya.

Itu hanya sekelumit cerita dari satu orang teman, masih banyak lagi pertanyaan dan komen ketertarikan terhadap Innova Zenix.

Walaupun banyak juga yang mengeluh soal harganya terlalu tinggi, enggak masuk akal dan lain sebagainya.

Tapi kalau melihat data penjualannya, Innova Zenix memang sudah dapat membuktikan banyak animonya.

Berdasarkan data wholesales (pabrik ke dealer), Toyota Kijang generasi ke-7 ini belum sebulan diluncurkan saja sudah mengantongi pesanan hingga 7.200 unit (21 November-18 Desember 2022) .

Hingga tutup tahun 2022 (21 November- 31 Desember 2022), Innova Zenix sanggup membukukan angka pesanan sebanyak 9.937 unit.

Baca Juga: Mobil Baru Toyota Kijang Innova Zenix V Lebih Irit Dari Innova Reborn!

Apakah angka-angka tersebut bisa membuktikan Innova Zenix dikatakan laris? Bisa dibilang begitu untuk sebuah mobil baru. Data penjualan terus naik. 

Tapi belum tentunya juga, karena belum tiga bulan yang menurut beberapa petinggi APM kalau melihat mobil baru sukses atau tidak, cek penjualan minimal tiga bulan. Naik, stabil atau malah menurun. 

Meski begitu, ada hal menarik kalau memperhatikan animo masyarakat terhadap MPV Toyota satu ini.