Ternyata Begini Cara Kerja CVT di Motor Listrik Hasil Konversi BRT

Mohammad Nurul Hidayah - Rabu, 16 November 2022 | 18:40 WIB

V-belt di Honda BeAT listrik BRT dibuat fix di posisi ini. Kampas dan mangkok ganda tidak digunakan lagi (Mohammad Nurul Hidayah - )

Baca Juga: Honda BeAT Listrik Garapan BRT Viral, Konversi Enggak Sampai Dua Jam, Berapa Biayanya?

Di pulley belakangnya juga sama, dibuatkan ganjalan untuk menahan v-belt pada posisi tertentu di pulley belakang.

"Mangkok dan kampas ganda bawaan juga tidak dipakai lagi. Diganti dengan bushing dari BRT," tuturnya.

Karena tidak pakai kampas dan mangkok ganda, putaran roda belakang jadi langsung mengikuti putaran dinamo listrik.

Nurul
Pulley belakang motor listrik BRT sudah tidak pakai mangkok dan kampas ganda

"Dengan tetap menggunakan CVT bawaan motor, proses konversi jadi lebih cepat dan terjangkau karena semua part bawaan motor dimanfaatkan. Selain itu, mekanik juga jadi punya mainan karena bisa sesuaikan karakter motor listriknya lewat perbandingan pulley ini," yakin Tomy Huang.

Nah, itu tadi cara kerja dan detail modifikasi CVT di motor listrik hasil konversi BRT.

Kalian juga tidak perlu bingung untuk membuat bushing untuk ubah CVT, karena BRT akan menyiapkan segala part konversinya sehingga bisa langsung dipasang saja, termasuk part CVT-nya Sob!