Arus Penonton World Superbike Mandalika 2022 Bakal Dipisah Sesuai Tiket, Ini Perinciannya

Ruditya Yogi Wardana - Kamis, 3 November 2022 | 06:50 WIB

Ilustrasi. Arus penonton World Superbike Mandalika 2022 bakal dipisah sesuai dengan tiket. (Ruditya Yogi Wardana - )

Sehingga para penonton bakal menuju ke Sirkuit Mandalika menggunakan armada bus yang tersedia.

"Kami akan mengaturnya dengan mengerahkan kurang lebih 54 personel, agar tidak terjadi antrean yang bisa membahayakan bagi penonton," kata Bowo.

Terkait rute para penonton World Superbike Mandalika 2022, berikut rinciannya:

1. Tiket A, B, C, D, H, GA, B360, VIP Premier, VIP Deluxe, Lombok Sumbawa Fair dan UMKM

Penonton yang memiliki tiket ini nanti diminta untuk melewati Bundaran BIZAM.

Kemudian penonton dialihkan arusnya melewati Bypass Bandara Internasional Lombok, lalu melewati Bundaran Songgong dan ke Sirkuit Mandalika.

2. Tiket I, J, K dan UMKM

Penonton yang memiliki jenis tiket tadi bakal diarahkan untuk melewati Bundaran BIZAM.

Setelahnya arus penonton dialihkan lewat Sengkol, kemudian melintasi Bundaran Mong dan langsung ke Sirkuit Mandalika.

Artikel ini telah tayang di TribunLombok.com dengan judul Ini Rute Penonton WSBK Mandalika 2022 Berdasarkan Kategori Tiket yang Dimiliki.