Semakin Ramai dan Seru, Sauber dan Audi Akan Bekerja Sama di F1 2026 Mendatang

R Alif P - Kamis, 27 Oktober 2022 | 14:51 WIB

Sauber akan menjadi tim pemakai mesin pabrikan Audi di F1 2026 (R Alif P - )

GridOto.com - Setelah bulan Agustus lalu mengumumkan keikutsertaan sebagai pemasok mesin, kali ini Audi memberikan pengumuman lanjutan soal proyeknya di F1 2026.

Audi yang bergabung ke F1 dengan adanya regulasi mesin dengan bahan bakar berkelanjutan, kini mengumumkan mitra stategisnya di F1 2026.

Seperti yang sudah lama digosipkan, Audi benar-benar akan bekerja sama dengan tim Sauber mulai F1 2026 mendatang.

Sauber akan bergabung dengan Audi untuk menjalankan sebuah tim balap di F1 2026.

Audi akan memasok mesin dari fasilitasnya di Neuburg, Jerman, di mana saat ini sudah ada 120 orang yang sudah memulai proyek besar ini di sana.

Sedangkan Sauber Group akan menjalankan pekerjaan pengembangan mobil balapnya di markasnya di Hinwil, Swiss.

"Kami bangga mendapatkan partner yang berpengalaman dan berkompeten untuk proyek F1 kami yang ambisius," ungkap Oliver Hoffmann, Board Member Audi AG, dilansir GridOto.com dari Formula1.com.

"Kami sudah tahu Sauber Group dengan fasilitasnya dan tim berpengalaman dari kolaborasi sebelumnya dan yakin bahwa bersama kami akan membuat tim yang kuat," tegasnya.

Kerja sama antara Audi dan Sauber ini akan membuat F1 akan semakin ramai dengan bertambahnya pabrikan yang ikut.

Baca Juga: Jadwal F1 Meksiko 2022 Akhir Pekan Ini, Siap-siap Begadang Buat Nonton Balapan Kandang Sergio Perez Nih