Komparasi Tenaga dan Torsi Mesin Motor Trail 150 cc, Pilih Mana?

Muhammad Farhan - Selasa, 27 September 2022 | 11:00 WIB

Komparasi trail 150 cc (Muhammad Farhan - )

GridOto.com - Komparasi tenaga dan torsi mesin motor trail kelas 150 cc yang beredar di pasar Indonesia, mau pilih yang mana?

Sesuai kategorinya, motor trail menawarkan kemampuan untuk diajak melintasi beragam kondisi jalan, mulai dari aspal mulus sampai medan off road.

Di kelas 150 cc, terdapat beberapa pilihan motor trail yang menawarkan rasa berkendara berbeda serta kelebihan kekurangan tersendiri.

Pilihannya pertama ada Kawasaki KLX150, ditawarkan dalam 4 varian yaitu KLX150S, KLX150L, KLX150BF dan KLX150BF SE.

Rizky/Gridoto.com
Kawasaki KLX 150BF

Dasarnya KLX150S punya ukuran kombinasi velg 19-16 inci, KLX150L velg 21-18 inci dengan suspensi dan swing arm lebih panjang.

Keduanya menggunakan suspensi depan teleskopik 33 mm, sedangkan KLX150BF dan BF SE pakai suspensi depan upside down 35 mm dan velg 21-18 inci.

Sebagai versi tertinggi, KLX150BF SE punya suspensi depan warna emas ditambah aksesori hand, engine, dan frame guard dengan grafis spesial.

Selanjutnya adalah Honda CRF150L dan Yamaha WR 155R, keduanya hanya ditawarkan satu varian.

Rizky/Gridoto.com
Honda CRF150L

Kedua motor pakai kombinasi ukuran velg 21-18 inci, namun untuk suspensi depan tipenya berbeda.

Baca Juga: Suzuki Luncurkan Trail Bermesin 150 cc, Buat Lawan KLX150 dan CRF150?

CRF150L menggunakan upside down 37 mm, sedangkan WR 155R pakai teleskopik 41 mm.

Nah untuk mesinnya, KLX150 dan CRF150L terbilang mirip karena pakai konfigurasi 2 katup SOHC berpendingin udara dengan transmisi 5 percepatan.

Rizky/Gridoto.com
Yamaha WR 155R dengan nomor rangka MH3DG3710LK001001 sampai MH3DG3710NK043560 bisa datangi bengkel resmi untuk mengganti bearing roda depan.

Bedanya kapasitas mesin KLX150 sebesar 144 cc dan sistem karburator, sementara CRF150L 149,1 cc dengan sistem injeksi PGM-FI.

Kalau Yamaha WR 155R, mesinnya berkapasitas 155 cc 4 katup SOHC dengan teknologi VVA serta berpendingin cairan.

Tenaga mesinnya pun disalurkan lewat transmisi 6 percepatan, dibantu dengan sistem injeksi.

Berdasarkan data spesifikasi yang diambil dari website resmi setiap pabrikan, berikut ini hasil komparasi tenaga dan torsi ketiga motor tersebut.

Motor Tenaga Maksimum Torsi Maksimum
Kawasaki KLX150 11,8 dk @8.000 rpm 11,3 Nm @6.500 rpm
Honda CRF150L 12,7 dk @8.000 rpm 12,43 Nm @6.500 rpm
Yamaha WR 155R 16,5 dk @10.000 rpm 14,3 Nm @6.500 rpm