Meski Halo Dipuji Selamatkan Banyak Nyawa, FIA Masih Dapat Kritikan untuk Perbaiki Tingkat Keselamatan F1

Rezki Alif Pambudi - Kamis, 7 Juli 2022 | 18:30 WIB

Halo selamatkan nyawa Guanyu Zhou di F1 Inggris 2022 (Rezki Alif Pambudi - )

GridOto.com - Komponen keselamatan Halo kembali menunjukkan eksistensinya saat menyelamatkan nyawa Guanyu Zhou pada kecelakaan lap pertama F1 Inggris 2022.

Dalam kecelakaan parah di F1 Inggris 2022 tersebut, mobil Guanyu Zhou terbalik kemudian melaju dalam kecepatan sangat tinggi menuju gravel trap tikungan 1 Sirkuit Silverstone.

Mobil Zhou baru berhenti setelah menabrak tyre barrier dan tersangkut di bagian jaring-jaring besi tribun Sirkuit Silverstone.

Bagian aspal trek di tikungan 1 sampai membekas terkelupas gara-gara terbaliknya mobil Guanyu Zhou ini.

Jika tak ada Halo, tak bisa dibayangkan bagaimana kondisi Zhou gara-gara kecelakaan karambol ini.

Beberapa jam sebelum kejadian Zhou ini, di trek yang sama, juga terjadi kecelakaan parah antara Roy Nissany dan Dennis Hauger di feature race Formula 2.

Mobil Hauger terbang dan menghantam bagian atas mobil Nissany dengan sangat keras.

Untung di sana ada Halo yang berhasil menyelamatkan nyawa Nissany, meskipun kecelakaan tersebut murni berasal dari tindakan kotornya sendiri.

Meski perangkat Halo mendapat pujian, nyatanya masih ada beberapa kritikan yang dilemparkan kepada FIA soal tingkat keselamatan pembalap.

Baca Juga: Ini Rahasia Tim Mercedes Bisa Mendekati Kecepatan Ferrari dan Red Bull di F1 Inggris 2022