Mantan Pembalap F1 Ini Jadi Pembalap Terlama di Satu Tim pada Formula E Jakarta 2022

Fendi - Selasa, 31 Mei 2022 | 16:00 WIB

Sebastien buemi, salah satu mantan pembalap F1 yang berlaga di balap Formula E 2022 (Fendi - )


GridOto.com – Pada balap Formula E Jakarta 2022 akhir pekan ini, ada salah satu pembalap yang tidak pernah pindah tim sejak balap mobil listrik ini dimulai pada 2014 lalu.

Seri kejuaraan single-seater mobil listrik ini dimulai pada 2014.

Tidak seperti balapan lain yang dimulai awal tahun, Formula E saat itu menggelar seri pertamanya bulan September 2014 dan berakhir Juni 2015.

Tahun balapannya pun ditulis dengan musim 2014-15.

Nah, mulai musim ketujuh balap Formula E dimulai awal tahun, yaitu bulan Februari 2021 dan berakhir pada Agustus 2021.

Tetapi penulisan periode musimnya tetap dua tahun, yaitu 2020-21.

Twitter/ShellMotorsport
Sebastien Buemi balapan untuk tim Nissan e.dams di musim balap Formula E 2021-22

Bersamaan dengan status event balap mobil listrik ini resmi menjadi kejuaraan dunia FIA, bergabung dengan balap F1, balap ketahanan (WEC), reli (WRC) dan kejuaraan dunia Rallycross.

Tahun ini adalah musim kedelapan, bertepatan dengan masuknya Jakarta dalam kalender Formula E 2021-22.

Baca Juga: Persiapan Kru dan Tim Jelang Formula E Jakarta Harus Ekstra Cepat, Begini Cara Kerja Mereka

Sejak balap Formula E dimulai pada 2014 hingga tahun ini, ada satu pembalap yang belum pernah pindah tim.