Resmi Berdiri, Honda CB150X Chapter Jawa Tengah Langsung Touring Lahap Jalur Perbukitan

Dida Argadea - Kamis, 19 Mei 2022 | 21:05 WIB

Honda CB150X Chapter Jawa Tengah resmi berdiri (Dida Argadea - )

GridOto.com - Akhirnya Honda CB150X kini resmi punya klub chapter Jawa Tengah.

Deklarasi CB150X Chapter Jawa Tengah ini dilakukan di Bumper Sekipan Tawangmangu pada 15 Mei 2022 lalu.

Sehari sebelum menuju ke lokasi, para bikers berkumpul di Piston Cafe Astra Motor Center Semarang, untuk melakukan briefing dan pengenalan Honda Community ID (HCID) yang dijelaskan langsung oleh PIC Community Astra Motor Jateng, Rendi Pradipta.

Perjalanan diawali dengan menyambangi De Tjolomadoe, untuk menjemput anggota klub CB150X yang berlokasi di Solo.

Lanjut ke Tawangmangu, di lokasi bikers segera menyiapkan tenda dan bersiap melakukan Kopdargab, seperti makan bersama hingga main games.

Oh iya, dalam deklarasi CB150X Chapter Jawa Tengah ini juga dihadiri bikers CB150X Chapter Jabodetabek, dan Chapter Jawa Timur.

Astra Jateng
Touring perdana Honda CB150X chapter Jawa Tengah

Pagi harinya, sekitar 70 bikers ini akhirnya resmi mendeklarasikan berdirinya CB150X Chapter Jawa Tengah.

“Kami sangat berterima kasih kepada Main Dealer Astra Motor Jateng yang telah menyupport acara Deklarasi ini dengan maksimal, semoga kedepannya Honda CB150X ini semakin dikenal dan berkembang pesat sehingga dapat muncul chapter baru lagi di wilayah Jawa Tengah,” ucap Abu Salim, selaku Ketua CB150X Chapter Jawa Tengah, dalam keterangan resmi yang diterima GridOto Kamis, (19/5/2022).

Usai moment deklarasi, para bikers bersiap untuk melakukan touring perdana setelah pembentukan CB150X Chapter Jawa Tengah.

Baca Juga: Mulai Dari Rp 750 Ribuan, Ini Pilihan Box Yang Cocok Buat Honda CB150X

Rute touringnya adalah ke Bukit Mongkrang untuk menikmati panorama pegunungan.

Sekadar informasi, Bukit Mongkrang merupakan lokasi perbukitan di mana medan yang harus dilalui cukup bervariasi.

Jalur tanah atau kerikil sudah pasti jadi teman perjalanan, dipadu dengan tanjakan dan turunan yang juga menambah keasyikan jalur ini.

Honda CB150X cukup andal melahap medan ini, lihat saja ground clearence-nya yang tinggi (181 mm) membuatnya aman dari benturan dengan tanah.

Astra Jateng
Honda CB150X diajak melahap medan tanah dan rumput

Dipadu dengan setang yang lebar juga mampu membuat pengendaranya nyaman dan handling yang jadi mantap, apalagi ditambah sokbreker upside down-nya yang empuk.

Urusan performa, menggendong mesin 150 cc DOHC berpendingin cairan, tenaga Honda CB150X juga mumpuni untuk melahap jalur perbukitan.

Mesin itu mampu menyemburkan power sebesar 15,42 dk / 9.000 rpm, dengan torsi 13,8 Nm / 7.000 rpm.

Setelah dari Bukit Mongkrang, perjalanan dilanjutkan ke Cemoro Kendang, melewati perbatasan Jawa Tengah dan Jawa Timur, serta kembali ke tempat asal masing–masing.

"Semoga Komunitas CB150X Jawa Tengah menjadi besar dan menjadi komunitas yang dapat membuat impact nyata di Jawa Tengah,” papar Rendi Pradipta pada penutupan kegiatan.