Paling Banyak Menang Balapan di MotoGP 2021, Inilah Pembalap Ducati yang Pertama Menang di MotoGP

Rezki Alif - Kamis, 2 Desember 2021 | 17:00 WIB

Loris Capirossi, pembalap Ducati yang pertama kali menang balapan MotoGP (Rezki Alif - )

GridOto.com - Terlepas dari gelar pembalap yang dimenangkan Fabio Quartararo, Ducati adalah pabrikan paling sukses di MotoGP 2021.

Ducati meraih tujuh kali kemenangan sepanjang musim, paling banyak di musim ini serta berhasil membawa pulang gelar juara tim dan konstruktor.

Nama Francesco Bagnaia yang menduduki peringkat 2 klasemen menjadi bintang baru yang digemari fans Ducati saat ini.

Selain Pecco yang saat ini bersinar, GP-mania biasanya akan langsung teringat Casey Stoner jika berbicara soal pembalap Ducati.

Wajar saja karena Stoner-lah pembalap paling melegenda di Ducati dengan gelar juaranya di musim 2007.

Nah, tapi banyak yang belum tahu nih, siapa pembalap pertama yang menang balapan bersama Ducati di ajang balap MotoGP?

Dialah Loris Capirossi, yang bergabung dengan proyek awal Ducati di MotoGP pada 2003 silam, di mana saat itu regulasi 4-tak berlaku secara penuh di kelas premier.

Uniknya, Ducati langsung bisa kompetitif di tahun pertamanya 2003 bersama Capirossi dan rekan setimnya yang juga legenda World Superbike asal Australia, Troy Bayliss.

Baca Juga: Aturan Kualifikasi F1 dan MotoGP Beda Banget, Begini Penjelasannya