All New Honda City Street Racing Setup Meaty Peleknya Tak Pernah Salah

Luthfi Abdul Aziz - Jumat, 29 Oktober 2021 | 13:29 WIB

Modifikasi All New Honda City sedan gaya street racing asal Thailand (Luthfi Abdul Aziz - )

Biar tongkrongannya makin gaya, pelek orisinal juga diganti model palang 6 lansiran Volk Racing TE37 ukuran 15 inci berfinishing bronze.

Baca Juga: All New City Sedan Punya Basis Sama dengan City Hatchback RS, Fitur Beda Tipis, Kok Harganya Bisa Lebih Mahal Rp 53 Juta?

Wapcar.my
Modifikasi All New Honda City sedan pasang pelek Volk Racing TE37

Komposisi pelek ini lantas dibungkus ban semi slick Toyo Proxes R888 R yang bikin setup meaty fitmentnya makin sedap.

Plus sokongan Big Brake Kit (BBK) Endless bersembunyi di dalam pelek.

Ubahan juga masih berlanjut ke ruang kain, di pengemudi dan penumpang depan akan disambut sepasang jok depan semi bucket Recaro Sportster CS warna merah.

Wapcar.my
Sepasang jok semi bucket Recaro di kabin modifikasi All New Honda City

Ubahan lain mencakup upgrade performa mesin 1.500 cc 4-silinder DOHC seperti pemasangan muffler tip titanium dan juga ECU tuning.