Toyota Raize GR Sport dan Daihatsu Rocky Ganteng, Kompak Bergaya Rally Look

Andhika Arthawijaya,Luthfi Abdul Aziz - Sabtu, 16 Oktober 2021 | 14:50 WIB

Modifikasi Toyota Raize GR Sport bergaya rally look (Andhika Arthawijaya,Luthfi Abdul Aziz - )

GridOto.com - Meski belum lama mengaspal di Indonesia, tapi sudah ada Daihatsu Rocky dan Toyota Raize yang dimodif gaya rally look.

Adalah Gatut Adhiyakso selaku owner dari Toyota Raize GR Sport, sementara Daihatsu Rocky R dimiliki oleh pria yang ingin disebut Mr. K.

Bulan Agustus lalu, Gatut Adhiyakso sudah memodifikasi Raize GR Sport miliknya lebih dulu.

"Modifikasinya sebenarnya simpel saja, cuma ganti pelek dan penambahan stiker juga sedikit audio," ujar Aga, panggilan akrabnya.

Baca Juga: Resep Dongkrak Performa Blitz Untuk Daihatsu Rocky dan Toyota Raize

Kyn/Dok. OTOMOTIF
Ubahan Raize GR Sport Aga perkuat kesan sporty

Untuk pelek, Aga memilih OZ Leggenda diameter 17x7,5 inci dengan ban Dunlop ukuran 205/50R17.

Lalu di bagian bawah bodi kiri dan kanan, Aga menambahkan stiker custom bertuliskan GR Sport, untuk mempertegas kesan sportinya.

Terakhir, membenahi audionya dengan menambahkan sound processor Venom Pandora dan midbass Domjnation ES6 agar lebih mantap suaranya.

Kyn/Dok. OTOMOTIF
Interior Raize Aga cukup benahi audio simpel saja

Beberapa waktu kemudian, giliran Mr. K yang modif Daihatsu Rocky R miliknya tema yang senada.

Baca Juga: Daihatsu Rocky Ganteng Gaya ALTO, Upgrade Kaki-kaki Biar Makin Tangguh

"Saya juga hanya ganti pelek, ban, dan kaki-kaki saja," ujar Mr. K. Tapi ketiga bagian yang disebut tadi bermerek semua nih!

Kyn/Dok. OTOMOTIF
Daihatsu Rocky Mr. K, makin sporty dan gagah lewat gaya rally look

Untuk pelek, pemukim di Jaksel ini memasang pelek Enkei ES Tarmac ukuran 16x7 inci.

Pelek asli Jepang ini dibalut ban asal Amerika yaitu BF Goodrich AT KO2 yang ukurannya dirahasiakan olehnya, "Supaya gak ada yang nyamain, hahaha..," gelaknya.

Kemudian ia juga mengganti suspensinya dengan produk Tanabe Up210 yang dikerjakan di Autodistro, Jakarta Selatan.

Kyn/Dok. OTOMOTIF
Pelek Enkei ES Tarmac dan ban BF Goodrich, langsung auto ganteng!

"Dibikin agak naik sekitar 2 cm dari aslinya, aman dan gak mentok ban maupun sepatbornya," ucapnya.

Untuk eksteriornya, ia malah membuat Rocky ini jadi tampilannya seperti Rocky yang ada di Jepang.

Kyn/Dok. OTOMOTIF
Siap diajak ke jalur semi off-road nih

"Beberapa bagian seperti body part di bawah bumper depan belakang dan garnis di pintu bagasi saya lepas, side body moulding yang warna hitam juga dilepas," jelas Mr. K.

DATA MODIFIKASI

Toyota Raize GR Sport

Interior & Audio : Processor Venom Pandora, midbass Domination ES 6

Kaki-kaki : Velg OZ Leggenda 17x7,5 inci, ban Dunlop 205/50R17

Eksterior : Lining sticker GR Sport


Daihatsu Rocky R

Kaki-kaki : Pelek Enkei ES Tarmac 16x7 inci, ban BF Goodrich AT KO2, lift kit Tanabe Up210