Dapat Jatah Wildcard di Moto3, Begini Kisah Mario Aji, Pernah Disemangati Dua Pembalap MotoGP

Indra Fikri,Dia Saputra - Minggu, 10 Oktober 2021 | 21:03 WIB

Pembalap Indonesia, Mario Suryo Aji siap debut di Moto3 2021. (Indra Fikri,Dia Saputra - )

GridOto.com - Para pencinta balap Tanah Air mungkin sudah tidak asing bila mendengar nama Mario Suryo Aji.

Mario Surya Aji adalah pembalap muda asal Magetan, Jawa Timur (Jatim) yang turun dalam balapan CEV Moto3.

Saat berada di sirkuit, pembalap asal Magetan ini sering jadi pusat perhatian pencinta balap Tanah Air.

Bahkan saat ini Mario mendapat jatah wildcard di Moto3 Emilia Romagna 2021 dan Algarve 2021.

Pembalap berusia 17 tahun itu akan membalap di tim Honda Team Asia, bersama rekan senegaranya Andi Farid Izdihar.

"Perasaan saya campur aduk mendengar kesempatan langka ini. Yang pasti saya senang dengan kesempatan ini," buka Mario.

Tidak hanya itu, Mario sangat bersemangat setelah tahu dirinya mendapat dua jatah wildcard ini.

"Saya akan melakukan yang terbaik untuk Indonesia dan orang-orang yang selalu mendukung saya," ucapnya.

Baca Juga: Jadi Sirkuit Favorit, Mario Aji Siap Taklukan CEV Moto3 Aragon 2021