Sempat Telat Launching, Astra Peugeot Tetap Pede Jual Duo SUV 3008 dan 5008 Facelift, Segini Target Penjualannya

Muhammad Rizqi Pradana - Minggu, 3 Oktober 2021 | 20:10 WIB

Peugeot 3008 facelift (Muhammad Rizqi Pradana - )

GridOto.com - PT Astra International - Peugeot (Astra Peugeot) telah meluncurkan pembaruan dari dua SUV mereka yaitu 3008 dan 5008.

Tidak hanya mengandalkan tampang baru yang lebih modern, Peugeot 3008 dan 5008 facelift kini juga dihadirkan dalam varian Active yang lebih terjangkau.

Varian Active dari Peugeot 3008 dan 5008 facelift sendiri ditujukan untuk menggoda para calon pembeli SUV merek Jepang Rp 500 jutaan yang ingin naik kelas.

“Makanya untuk varian Active ini harganya mulai Rp 590 juta, masih di bawah angka Rp 600 juta,” ujar Rokky Irvayandi selaku CEO Astra Peugeot dalam acara peluncuran virtual, Jumat (1/10/2021) lalu.

Ditambah oleh varian Allure Plus untuk mengincar segmen di atasnya, Rokky percaya Peugeot 3008 dan 5008 facelift bisa kompetitif di segmen SUV premium di Indonesia. 

“Target penjualan kami untuk Peugeot 3008 dan 5008 facelift ini adalah 50 unit per bulan dengan komposisi 50:50 antara keduanya,” tandas Rokky.

Dengan kata lain, pihaknya ingin menjual 600 Peugeot 3008 dan 5008 facelift selama satu tahun.

Angka tersebut terlihat ambisius jika melihat mereka baru bisa menjual 122 unit Peugeot 3008 dan 5008 hingga Agustus 2021 kemarin.

Baca Juga: Peugeot 3008 dan 5008 Facelift Pede Sasar Konsumen Entry Level Luxury SUV, Harga Varian Active Jadi Senjata Utama