Modal Ubahan Minim, Honda Vario 150 Tampil Lebih Segar dan Fresh

Fedrick Wahyu - Senin, 30 Agustus 2021 | 17:38 WIB

Modifikasi Honda Vario 150 (Fedrick Wahyu - )

Selain itu tampak kalau sistem pengereman diupgrade menggunakan cakram model floating yang dipadu kaliper Nissin bawaan.

Van Tien
Kaki-kaki dapat ubahan simpel

Geser ke kaki belakang, ada upgrade di sisi suspensi dengan penggunakan sok YSS dengan subtank merah.

Lalu untuk sektor mesin mendapatkan ubahan berupa pemakaian box filter model transparan dari Zhipat agar lebih menarik.

Sedangkan untuk knalpot yang umumnya diganti malah dibiarkan standar.

Van Tien
Suspensi belakang diganti dengan YSS

Baca Juga: Mirip Burung Hantu, Segini Biaya Custom Lampu Depan di Honda Vario 150

Untuk bodi-bodi, sebenarnya juga masih standar tapi dibuat lebih stylish dengan kelir baru.

Bodinya dibalut dengan kelir putih dan oranye yang memberikan kesan segar dan keren.

Van Tien
Modifikasi Honda Vario 150 yang simpel tapi impresif

Alhasil berkat modifikasi yang begitu simpel tadi, Honda Vario 150 ini sukses tampil lebih menarik.