Triumph Bonneville Bobber Berpelek Monoblok dan Garpu Depan Springer

Fedrick Wahyu - Jumat, 13 Agustus 2021 | 14:10 WIB

Triumph Bonneville Bobber garapan BAAK USA (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Triumph Bonneville Bobber yang meluncur pada tahun 2017 menjadi salah satu motor yang menawan.

Dengan gaya bobber lawas tapi dibekali mesin parallel twin 1.200 cc membuat Bonneville ini menggoda untuk jadi bahan custom.

Salah satu yang tergoda ialah kru BAAK USA yang kemudian mendandani Triumph Bonneville Bobber serupa bobber yang bertanding di AMA Class C era 1930-an.

Richard Baranyai
Tampangnya dibuat lebih lawas dan performanya sedikit diupgrade

Untuk ubahan diawali dengan melucuti semua bagian motor dan mempertahankan rangka, mesin, kelistrikan, swing arm, serta rem belakang.

Baca Juga: Triumph Thruxton 900 Kekar Pakai Upside Down Kayaba, Pelek Marchesini

Lalu mereka membuatkan garpu depan model springer dan dipadukan dengan pelek monoblok berbalut ban Avon Safety Mileage MKII.

Kemudian rem depan diupgrade dengan cakram Beringer untuk tetap menjamin tingkat keamanannya.

Richard Baranyai
Garpu depan diganti model springer dan pakai pelek monoblok

Sementara untuk kokpitnya dibuat lebih minimalis dengan memasang setang BAAK N˚1 dengan kabel-kabel dimasukkan ke dalamnya.

Tak ketinggalan ditanamkan speedometer mungil Motogadget pada batok headlamp dan dipasang saklar-saklar minimalis untuk memberi kesan resik.

Richard Baranyai
Area kokpit dibuat minimalis dan resik

Baca Juga: Triumph Thruxton R Brat Cafe, Tampang Minimalis, Performa Mempesona