TRD Sportivo Ditinggalkan Setelah Kemunculan GR Sport, Ini Alasan Toyota Menggantinya

Naufal Shafly - Senin, 9 Agustus 2021 | 16:01 WIB

Toyota Yaris GR Sport (Naufal Shafly - )

GridOto.com - PT Toyota Astra Motor (TAM) resmi meluncurkan 5 varian model terbaru yang dibalut label Gazoo Racing (GR).

Lima model tersebut adalah Rush GR Sport, Fortuner GR Sport, Yaris GR Sport, Agya GR Sport, dan Avanza GR Limited.

Menurut Anton Jimmi Suwandy, Direktur Marketing TAM, dengan diluncurkannya varian GR Sport ini sekaligus menandakan berakhirnya penjualan varian TRD Sportivo.

Seperti yang diketahui bersama, Rush, Fortuner, Yaris dan Agya sebelumnya mengusung label TRD Sportivo untuk model sporty mereka.

"Mulai hari ini semua sporty model akan difokuskan di bawah brand Toyota Gazoo Racing (TGR), dan ini berlaku nasional. Jadi yang mau cari sporty feeling bisa beralih ke model Toyota Gazoo Racing," ucap Anton saat dihubungi GridOto.com, Senin (9/8/2021).

Lantas, apa alasan Toyota mengganti TRD Sportivo dengan Toyota Gazoo Racing?

Menurut Anton, TAM ingin menjadikan GR sebagai brand baru untuk produk bergaya sporty mereka di Tanah Air.

Sebab, sebelumnya GR hanya dipakai untuk varian mobil sport atau performa tinggi Toyota, macam GR Supra dan GR Yaris.

Toyota
Ilustrasi Toyota GR Yaris

Baca Juga: Daftar Harga Resmi Avanza Veloz GR Limited, Serta Yaris, Rush, Fortuner dan Agya Berbaju Gazoo Racing. Mulai Rp 150 Jutaan!