Pendapatannya Tergerus PPKM, Jasa Marga Optimis Rampungkan Pengerjakan Jalan Tol di Akhir Tahun

Gayuh Satriyo Wibowo - Senin, 26 Juli 2021 | 14:25 WIB

Ilustrasi pembangunan jalan tol (Gayuh Satriyo Wibowo - )

Sementara untuk seksi 1 sedang dalam proses konstruksi dengan progres 97,53 persen dan ditargetkan akan selesai akhir Juli ini.

Selanjutnya, untuk Ruas Manado-Bitung Seksi 2 (Airmadidi-Bitung), saat ini Seksi 2A (Airmadidi-Danowudu) telah dioperasikan pada Bulan September 2020.

Progres pembebasan lahan seksi 2B sampai 99,21 persen dan progres konstruksi adalah 90,92 persen.

“Ruas ini direncanakan akan selesai konstruksi pada bulan September 2021 dan ditargetkan dapat beroperasi pada bulan Oktober,” katanya.

Di samping itu, Jasa Marga juga telah mempersiapkan strategi-strategi untuk menjaga kinerja perusahaan terutama mensinergikan 3 lini bisnis perusahaan di tengah PPKM.

Seperti konsesi jalan tol, lini bisnis pengoperasian jalan tol, serta lini bisnis prospektif untuk meningkatkan dan mengoptimalkan seluruh rantai nilai Perusahaan.

Pada lini bisnis konsesi jalan tol, Jasa Marga akan mengoptimalkan aset yang dimiliki dan memperbaiki seluruh ruas jalan tolnya.

Sedangkan pada segi bisnis pengoperasian, Jasa Marga akan melakukan inovasi di bidang teknologi untuk meningkatkan efisiensi bisnis dan operasional.

Adapun pada lini bisnis prospektif, mereka berupaya memperkuat bisnis pengelolaan rest area serta sewa iklan dan utilitas melalui perbaikan proses bisnis secara berkesinambungan.

Baca Juga: Semua Harus Tahu, Kenapa Ada Jalan Tol yang Terbuat Dari Aspal dan Beton?