Berapa Kapasitas Oli Transmisi Manual Toyota Avanza? Ini Jawabannya

Radityo Herdianto - Senin, 12 Juli 2021 | 12:00 WIB

Toyota Avanza 1.3 G M/T (Radityo Herdianto - )

GridOto.com - Berapa kapasitas oli transmisi manual Toyota Avanza?

Kerap kali pertanyaan ini muncul di benak pengguna Toyota Avanza transmisi manual.

Mengingat penggantian oli transmisi manual Toyota Avanza juga penting dilakukan secara rutin sesuai servis berkala.

Lantas, kapasitas oli transmisi manual yang dibutuhkan sebesar 2,5 liter.

Hal ini dikatakan oleh Son Ashari, Service Manager Astrido Toyota Pondok Indah, Jakarta Selatan.

Ilustrasi Oli Transmisi Manual Toyota Motor Oil 80W-90 GL4

Baca Juga: Kapan Waktu yang Tepat Ganti Oli Transmisi Mobil Matik? Ini Jawabannya

"Spek oli transmisi manual yang digunakan adalah SAE 80W-90 GL4," tambahnya.

Selain itu oli transmisi manual Toyota Avanza diganti setiap interval 40.000 km.

Tapi ada perbedaan jumlah oli yang dibutuhkan setiap rentang interval.

"Di 40.000 km pertama saat pengecekan, oli transmisi diganti sebanyak 2 liter," terang Son.

"40.000 km berikutnya di 80.000 km oli transmisi dikuras dan ganti semua 2,5 liter," terusnya.

Dok. Otomotif
Ilustrasi menggunakan mobil transmisi manual

Baca Juga: Pilihan Oli Mesin 10W-40 Buat Toyota Avanza, Termahal Rp 500 Ribuan

Son beralasan di 40.000 km pertama beban kerja transmsi manual belum terlalu berat.

Saat kontrol kualitas dan ganti oli transmisi yang baru, masih ada sisa sekitar 500 ml di dalam girboks.

"Kalau di 40.000 km berikutnya oli transmisi manual sudah cukup kotor, makanya harus dikuras," sebutnya.

Harga oli transmisi manual Toyota Avanza sendiri dibanderol Rp 74.500 kemasan botol 1 liter.