Seken Keren - Sejarah Hyundai Tucson di Indonesia, Medium SUV Bertabur Fitur Mewah dari Pabrikan Korea Selatan

Naufal Shafly - Sabtu, 10 Juli 2021 | 19:05 WIB

Hyundai Tucson generasi pertama (Naufal Shafly - )

Baca Juga: Seken Keren - Jangan Sampai Salah Beli, Ini Rekomendasi BBM Ford Focus

Dok. Auto Bild Indonesia
Hyundai Tucson generasi kedua

Yup, pada 2010 lalu Hyundai akhirnya secara resmi meluncurkan Tucson generasi kedua di Tanah Air.

Generasi kedua dari Medium SUV ini hadir dengan membawa sejumlah ubahan di sektor eksterior dan interiornya.

Tampilan Tucson generasi dua jauh lebih modern dengan lampu depan sipit, serta dilengkapi gril dan airdam model heksagonal.

Untuk urusan dapur pacunya, disematkan mesin 4-silinder berkode Theta II dengan kapasitas 2.000 cc.

Pada 2014, Hyundai Tucson generasi kedua mendapatkan penyegaran alias facelift di bagian eksteriornya.

Instagram
Ilustrasi Hyundai Tucson facelift tahun 2014

Aplikasi gril motif heksagonal membuat fascia-nya terlihat lebih gagah, ditambah penggunaan Day-time Running Light (DRL) juga menguatkan aura modern bagi Hyundai Tucson.

Hingga dua tahun berselang atau tepatnya pada 2016 lalu, Hyundai meluncurkan Tucson generasi ketiga yang memiliki desain lebih sporty dan modern.

Sementara Hyundai Tucson generasi keempat baru saja diluncurkan pada September 2020 di Amerika Serikat.

Baca Juga: Seken Keren: Honda Civic FD Punya Varian Mesin 1.800 cc dan 2.000 cc, Mending Pilih yang Mana?

Nah, Hyundai Tucson generasi kedua akan GridOto bahas dalam rubrik Seken Keren pekan ini.

Buat sobat yang ingin mengetahui detail perawatan, penyakit dan masalah yang kerap dialami mobil ini, pantengin terus GridOto.com ya!