Gresini Gabung Ducati, Valentino Rossi Bocorkan Pengumuman Penting Tim VR46 Pekan Depan

Rezki Alif P - Jumat, 18 Juni 2021 | 16:30 WIB

Tim Valentino Rossi kasih pengumuman penting usai MotoGP Jerman 2021 (Rezki Alif P - )

GridOto.com - Tim Gresini Racing telah resmi berstatus tim satelit Ducati mulai MotoGP 2022 mendatang.

Merapatnya Gresini ke Ducati menimbulkan pertanyaan besar soal bagaimana nasib Aramco Racing Team VR46 milik Valentino Rossi.

Sebelumnya tim VR46 melakukan pembicaraan dengan Aprilia, Yamaha, Ducati, dan juga Suzuki.

Dalam beberapa pekan terakhir, VR46 tinggal punya peluang 50:50 antara Yamaha dan Ducati.

Namun dalam sepekan terakhir, VR46 dikabarkan gagal negosiasi dengan Yamaha dan hampir dipastikan gabung sebagai tim satelit Ducati.

Baca Juga: Hasil FP1 Moto3 Jerman 2021: John McPhee Beri Kejutan di Detik-detik Akhir, Pembalap Tim Indonesia Masuk Tiga Besar!

Valentino Rossi pun sudah menjanjikan adanya pengumuman penting pekan depan.

"Kupikir kami akan memberikan pengumuman resminya pekan depan. Hari-hari setelah Jerman dan sebelum Belanda," ungkap The Doctor dilansir GridOto.com dari Crash.net.

Tahun 2022 mendatang bukan pertama kalinya Ducati memasok 4 tim dalam semusim.

Beberapa tahun lalu Ducati pernah punya 3 tim satelit yakni Pramac, Aspar, dan juga Avintia.