Pulang Ke Pabrik Untuk Perawatan, Rolls-Royce Listrik Ini Unik Banget!

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Senin, 14 Juni 2021 | 17:00 WIB

Rolls-Royce SRH untuk Saint Richard's Hospital, Chichester. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

GridOto.com Pabrik Rolls-Royce di Goodwood, Inggris menyambut hangat kembalinya sebuah Rolls-Royce listrik unik untuk dilakukan perawatan.

Rolls listrik ini bukanlah Rolls-Royce biasa lho melainkan sebuah karya Bespoke pabrikan mobil mewah tersebut untuk tujuan mulia.

Namanya adalah Rolls-Royce SRH, dibuat khusus untuk pasien-pasien anak St. Richard's Hospital di Chichester, Inggris.

Tidak seperti mobil-mobil Rolls Bespoke lain, Rolls-Royce SRH berukuran mini dan hanya memuat satu pasien anak.

Tujuan mobil mungil ini adalah memberikan pasien anak St. Richard's Hospital sensasi mengemudi unik untuk mengurangi stres sebelum operasi.

Rolls-Royce
Rolls-Royce SRH dilakukan servis 100.000 meter.

Baca Juga: Suguhan Mewah Rolls-Royce Boat Tail, Pemiliknya Dapat Arloji Ini

Pasien anak dapat mengemudikan Rolls-Royce SRH sendiri melalui koridor unit Pediatri rumah sakit ke ruang operasi.

"Membangun Rolls-Royce SRH untuk St. Richard's Hospital memang memuaskan untuk semua yang terlibat," kata Andrew Ball, Head of Corporate Relations Rolls-Royce Motor Cars.

Mobil listrik mungil tersebut dibekali baterai gel 24 volt yang terhubung dengan motor elektrik dan diklaim kecepatan tertingginya adalah 16 km/jam.