Bengkel Resmi Ducati di Indonesia Ternyata Terima Servis Unit Ilegal, Apa Maksudnya Nih?

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Kamis, 6 Mei 2021 | 18:05 WIB

Ilustrasi motor Ducati (Muhammad Mavellyno Vedhitya - )

Baca Juga: Hasil Balapan MotoGP Spanyol 2021: Jack Miller Curi Kemenangan dari Fabio Quartararo, Marc Marquez Finish di 10 Besar, Valentino Rossi Gagal Raih Poin Lagi

Sebelumnya, motor Ducati yang dijual di Indonesia didapatkan konsumen dari Importir Umum (IU).

Meski begitu, sejatinya Ducati Indonesia tetap ingin mengcover motor-motor Ducati yang telah dimiliki konsumen di 2019.

"Itu pun kami argue ke Principal, karena di sisi sales unit, kami inginya unit tetap naik. Tapi kalau unit ilegal kami terima semua, kami susah untuk meningkatkan sales yang legal ke depannya," sebut Eja.

Eja mengakui banyak orang malah akan lebih memilih untuk ambil unit yang ilegal, walaupun mereka juga pasti deg-degan juga ya pakainya.

Baca Juga: Ducati 996 Cafe Racer, Performa Makin Istimewa, Siap Turun Sirkuit

Lebih lanjut, Eja juga menceritakan bahwa pernah ada konsumen yang datang membawa Ducati tahun 2019 yang tidak dibeli secara resmi di Ducati Indonesia.

"Pernah ada datang bawa yang ilegal, ada lah satu atau dua, tapi sesuai permintaan principal tadi kami tidak terima," jelasnya.

Ia mencontohkan ada yang datang bawa unitnya tahun 2020 tapi ilegal.

"Mungkin ada ya alat diagnosa lain yang bisa mengcover motor tersebut (di bengkel umum), tapi apa pun itu seperti recall mereka nggak akan tau, software update pun mereka tidak bisa," tambahnya lagi.