Seken Keren: Jangan Asal Beli, Nissan Elgrand E51 Incaran Disarankan Cek Langsung ke Bengkel, Ini Alasannya

Harun Rasyid - Sabtu, 17 April 2021 | 19:35 WIB

Ilustrasi Nissan Elgrand E51 tipe Highway Star (Harun Rasyid - )

"Karena itu calon pemilik Elgrand E51 disarankan membawa unitnya ke bengkel untuk dilakukan general check up," sambung Ari.

Baca Juga: Seken Keren: Nissan Elgrand E51 Kerap Alami Kebocoran Oli Karena Faktor Usia, Biaya Servisnya Mahal?

Ia mengungkapkan, biaya general check up Nissan Elgrand E51 di bengkelnya dibanderol ratusan ribu rupiah.

"General check up itu pengecekan kondisi kendaraan dengan cara scan dan beberapa bagian lainnya tanpa adanya pembongkaran di bagian mesin. Biayanya untuk Elgrand itu Rp 250 ribu," jelas Ari.

Menurutnya, konsumen sebaiknya menyiapkan budget lebih untuk mengantisipasi jika ada bagian Elgrand E51 yang perlu diperbaiki.

"Saran saya siapkan budget lebih dari Rp 10 juta. Karena spare part Nissan Elgrand itu cukup tinggi harganya. Misalnya mau betulin kaki-kaki, harga sok depan original saja itu Rp 4,5 juta per pcs. Ini wajar karena memang mobil ini kelasnya premium dan CBU Jepang juga," terang Ari.

Baca Juga: Nissan Elgrand Mantap Bersolek Minimalis, Tampangnya Jadi Tambah Keren

"Selain itu Elgrand E51 bekas yang harganya murah misalnya Rp 150 juta atau Rp 160 jutaan, kemungkinan ada saja minusnya," lanjutnya.

Harun/GridOto.com
Bengkel spesialis Nissan, Jasmin Motor BSD di Tangerang Selatan

 

Jasmin Motor BSD 

Jl. Lingkar Selatan, Muncul, Kec. Setu, Kota Tangerang Selatan, Banten 15314

Telp: (0857-8175-7199)