Segini Ukuran Leher Knalpot yang Pas Buat Yamaha NMAX Standar

Isal - Selasa, 30 Maret 2021 | 21:40 WIB

Leher knalpot yang tepat untuk Yamaha NMAX dan Yamaha Aerox 155 (Isal - )

GridOto.com - Supaya Yamaha NMAX dan Yamaha Aerox 155 semakin bertenaga, gunakanlah leher atau header knalpot yang tepat saat mengganti knalpot bawaan.

Sebab jika leher knalpot Yamaha NMAX dan Yamaha Aerox 155 terlalu besar, tenaga mesin malah jadi ngempos dan bahan bakar jadi boros.

"Prinsipnya diameter inlet leher knalpot itu mengikuti spesifikasi mesin, terutama diameter klep buang," buka Yulia Setiawan, Owner Wawan Racing Concept (WRC) kepada GridOto.

"Jadi kalau diameter klep buangnya semakin besar maka semakin besar juga diameter leher knalpot yang digunakan," tambahnya saat ditemui beberapa waktu yang lalu (03/21).

Baca Juga: Awas! Ini Efek Samping Pakai Leher Knalpot Racing Terlalu Besar

Makanya, jika mesin motor bore up pakai klep besar diameter leher knalpotnya juga mengikuti ukuran klep yang semakin besar.

Nah, buat Yamaha NMAX dan Yamaha Aerox 155, pria yang akrab disapa Wawan ini punya rahasia ukuran leher knalpot biar lebih bertenaga.

"Leher knalpot bawaan Yamaha NMAX atau Aerox 155 itu punya diameter 25 mm," kata Wawan.

"Nah, kalau mau upgrade bisa pakai leher knalpot dengan diameter 28 mm untuk kondisi mesin standar ya," tambahnya saat ditemui di Jalan Tole Iskandar Raya, Depok, Jawa Barat.

Isal/GridOto.com
Besarnya diameter leher knalpot harus disesuaikan dengan spesifikasi mesin

Baca Juga: Bikin Knalpot Senyap, Apa Isi DB Killer dan Bagaimana Cara Kerjanya?