Estimasi Harga Toyota Kijang Innova Varian Tertinggi Jika Dipotong PPnBM 0 Persen, Cuma Rp 300 Jutaan!

Naufal Shafly - Kamis, 18 Maret 2021 | 16:35 WIB

Ilustrasi Toyota New Kijang Innova Facelift. (Naufal Shafly - )

Jika mengacu berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan no. 64 tahun 2014, besaran PPnBM yang dibebankan ke Toyota Kijang Innova V A/T adalah 20 persen

Maka, rumus menghitungnya adalah: Harga tebus sebelum dikenakan PPN (Rp 338.954.850) x PPnBM 20 persen = Rp 67.790.970.

Artinya, harga Toyota Kijang Innova V A/T akan berkurang Rp 67.790.970 setelah dikenakan PPnBM 0 persen.

Harga OTR saat ini Rp 445.700.000
Potongan PPnBM 0 persen Rp 67.790.970
Harga OTR setelah PPnBM 0 persen Rp 377.909.030

Baca Juga: Karena Isu Relaksasi PPnBM Penjualan Mobil di Februari 2021 Turun

Itu berarti, harga Toyota Kijang Innova V A/T setelah terkena PPnBM 0 persen adalah Rp 377.909.030.

Sobat bisa menghitung pengurangan harga mobil lain dengan cara di atas. Namun perlu diingat, hasil perhitungan di atas sifatnya hanyalah estimasi, yang artinya bisa salah ataupun benar.