Hijrah ke Petronas SRT, Apakah Yamaha Indonesia Masih Bisa Datangkan Valentino Rossi?

Muhammad Rizqi Pradana - Senin, 15 Maret 2021 | 10:45 WIB

Sudah hijrah ke tim satelit Petronas Yamaha SRT, apakah Yamaha Indonesia masih bisa datangkan Valentino Rossi? (Muhammad Rizqi Pradana - )

GridOto.com - Sebagai pembalap MotoGP terpopuler di dunia, Valentino Rossi memiliki nilai marketing yang sangat tinggi.

Makanya tidak heran kalau PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) kerap mengundang Valentino Rossi, yang merupakan pembalap tim pabrikan Yamaha dari 2004-2010 dan dari 2013-2020, ke Tanah Air.

Baik itu untuk hadir dalam acara launching motor baru Yamaha, untuk muncul dalam iklan produk-produk mereka, maupun untuk meet and greet dengan fans MotoGP Tanah Air.

Ketika Valentino Rossi pindah ke tim satelit Petronas Yamaha SRT untuk MotoGP 2021, muncul pertanyaan apakah YIMM masih bisa menggunakan ‘jasa’ Rossi di Indonesia?

Baca Juga: Jack Miller Tercepat Tes Pramusim MotoGP Qatar 2021, Valentino Rossi di Luar 10 Besar Tapi Ada Kemajuan

Antonius Widiantoro selaku Public Relations Manager YIMM mengatakan, pihaknya sedang merundingkan hal tersebut dengan Yamaha Motor Company (YMC) di Jepang.

Namun yang pasti, YIMM sedang berusaha untuk tetap berkesempatan menggunakan The Doctor dalam kegiatan marketing mereka di Indonesia.

Eka/GridOto
Valentino Rossi, Maverick Vinales, Lin Jarvis, Galang Hendra dan Minoru Morimoto asyik goyang ubur-ubur

“Kami sedang berusaha untuk tetap mendapatkan kesempatan menggunakan Rossi,” ujarnya di acara Yamaha Off-Road School Experience di Cibinong, Rabu (10/3/2021).

“Tapi batasannya seperti apa, itu yang sampai sekarang belum ada persetujuan yang bisa kami sepakati,” imbuh pria yang akrab disapa Anton itu. 

Baca Juga: Valentino Rossi Ingin Ada Pembalap Perempuan di MotoGP, Ini Usulannya!

Hal tersebut menjadi penting, karena Rossi akan memiliki kontrak baru dengan obligasi dan batasan baru juga dengan sponsor-sponsor di Petronas Yamaha SRT.

Anton mencontohkan, Rossi tidak bisa muncul lagi di iklan Yamalube (pelumas resmi Yamaha) karena Petronas yang menjadi sponsor titel tim barunya juga merupakan produsen pelumas.

“Detail dan skenario seperti itu yang sedang kami pelajari kemungkinan-kemungkinannya,” ujar Anton.

Baca Juga: MotoGP 2021: Terka Performa Valentino Rossi dan Franco Morbidelli, Duet Guru dan Murid di Petronas Yamaha SRT

Terlepas dari itu, Anton yakin bahwa kepindahan Rossi ke Petronas Yamaha SRT tidak akan berpengaruh banyak terhadap penjualan motor Yamaha di Indonesia.

Karena di Petronas SRT pun, juara dunia MotoGP tujuh kali tersebut tetap menggunakan mesin dan sasis pabrikan berlambang garpu tala tersebut.

Eka/GridOto
YIMM juga launching Aplikasi Y-Connect dan harga All New NMAX Connected/ABS.

Ia juga berharap bahwa Yamaha bisa kembali kompetitif pada MotoGP 2021 nanti, syukur-syukur jika bisa menyabet gelar juara dunia pembalap atau konstruktor.

“Kami pun percaya bahwa para pembalap pabrikan Yamaha yang ada yaitu Vinales dan Quartararo juga punya kharisma tersendiri,” tutur Anton.

“Harapannya dengan tim dan pembalap baru, mudah-mudahan Yamaha bisa kompetitif di MotoGP 2021 apalagi kalau bisa juara karena fansnya akan bertambah,” pungkasnya.