Modif Yamaha NMAX Racing, Tampilan dan Jeroan Mesin Enggak Kacangan

M Aziz Atthoriq - Senin, 15 Februari 2021 | 14:55 WIB

(M Aziz Atthoriq - )

"Kalau soal tampilan bodi gue repaint merah Ferari pakai Sikkens biar ngejreng nyala terus body kasar gue bikin karbon kevlar biar menambah kesan racing," ucap Kuro saat diwawancarai GridOto.com.

Baca Juga: Yamaha NMAX Tampil Nyentrik, Warna Bodi Bunglon Kaki-kaki Enggak Biasa

Selanjutnya aura racing makin kental saat melirik bagian setang. Dimana dasbor dan bodi depan bertabur part karbon kevlar dengan 2 buah takometer analog lansiran G-Reddy.

Aziz
Tachometer G-Reddy RPM dan Suhu mesin

"Iya gue pasang takometer analog 2 yang satu itu RPM yang satu lagi suhu mesin, sengaja gue pasang didasor biar seperti di mobil balap hehe," lanjut cowok jangkung ini.

Tampak fascia depan juga terlihat sangat kece dengan terpasangnya dua buah lampu projector bawaan mobil SUV.

Baca Juga: Custom Behel Yamaha NMAX Anti Mainstream, Kece dan Bisa Jadi Inspirasi

"Nah lampu depan ini custom bro gue pasangin projector punya Fortuner VRZ terus gue bikin livelink jadi bisa naik turun cahayanya tombolnya ada disaklar setang kiri," ucap Kuro.

Aziz
Headlamp custom projector Fortuner VRZ

Untuk bagian setang, Kuro memasangkan master rem full lansiran Brembo.