Slipper Clutch Semakin Banyak Dipasang di Motor Baru, Apa Fungsinya?

Mohammad Nurul Hidayah - Rabu, 13 Januari 2021 | 18:40 WIB

Ilustrasi slipper clutch di motor sport (Mohammad Nurul Hidayah - )

Gridoto.com - Slipper clutch nampaknya menjadi fitur standar yang hadir di setiap motor sport bertransmisi manual terbaru yang dikeluaran pabrikan.

Pada awalnya teknologi slipper clutch hanya hadir di motor sport premium berkapasitas besar.

Namun, saat ini fitur slipper clutch sudah bisa dinikmati para penunggang motor sport berkapasitas kecil seperti 250 cc, bahkan motor sport 150 cc juga sudah mengaplikasi teknologi ini.

Sebelumnya PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) sudah menyematkan fitur assist and slipper clutch di Yamaha YZF-R15 generasi terbaru.

Baca Juga: Honda CBR150R Baru Ternyata Masih Pakai Mesin Lama, Begini Jawaban AHM

Yamaha
Slipper Clutch Yamaha V-Ixion

Menyusul kompetitornya, PT Astra Honda Motor (AHM) juga memasangkan teknologi yang sama ke Honda All New CBR150R yang baru diluncurkan Selasa lalu (12/1/2021).

Lantas, apa sih sebenarnya fungsi dari teknologi assist and slipper clutch ini?

Kikuo Yamazaki, Sub Large Project Leader Honda Motor Co. Ltd. dalam acara peluncuran All New CBR150R kasih penjelasan singkat mengenai teknologi ini.

"Penggunaan assist slipper clutch ini untuk meningkatkan kenyamanan terutama ketika riding di perkotaan yang membuat kita sering melakukan perpindahan gigi," terangnya.