Mainan Bayi Ini Bisa Hasilkan Puluhan Suara Mobil Honda, Dijamin Bapaknya Juga Suka

Dida Argadea - Senin, 7 Desember 2020 | 09:20 WIB

Honda Sound Sitter, mainan untuk bayi yang bisa mengeluarkan suara mesin mobil-mobil Honda (Dida Argadea - )

Dari penelitian juga terlihat bahwa 7 orang bayi terlihat mengalami penurunan denyut nadi atau menjadi rileks saat mendengarkan Honda Sound Sitter.

Pada laman resminya, Honda menjelaskan bahwa kenyamanan tersebut bisa muncul karena frekuensi suara yang dihasilkan Sound Sitter mirip dengan yang bayi dengar ketika di dalam rahim.

Sayangnya, Honda belum berencana memproduksi massal Sound Sitter.

Namun, kita bisa mencoba mendengarkan suara milik Honda NSX (2018), Honda Integra Type R (2001) dan Honda S2000 (1999) di laman ini Honda Sound Sitter.

Buat Anda yang penasaran dengan mainan ini, bisa simak video dari Honda di bawah ini:

Baca Juga: Selain Mobil, Mercedes-Benz juga Bikin Baby Stroller. Rodanya Ala Pelek C-Class