Hasil Lomba Race 1 F2 Sakhir 2020: Yuki Tsunoda Menang, Posisi Mick Schumacher Belum Aman

Fendi - Sabtu, 5 Desember 2020 | 21:39 WIB

Mick Schumacher (kanan) berada di belakang rival terdekatnya, Callum Illot dalam race 1 F2 Sakhir 2020, Sabtu (5/12) (Fendi - )

Pembalap Jerman yang bertekad finish di depan Ilott ini, kembali tampil agresif untuk berada di posisi 10 pada lap 35 dan mencetak fastest lap.

Balapan menyisakan empat lap, terjadi persaingan ketat yang diperlihatkan empat pembalap terdepan, bahkan sampai lap terakhir.

Baca Juga: Ingin Balas Budi, Sebastian Vettel Janji Bantu Mick Schumacher Debut di F1 2021

Yuki Tsunoda akhirnya memenangkan pertarungan dengan Guanyu Zhou dan Nikita Mazepin.

Tetapi kemenangan Yuki Tsunoda ini tidak mampu mengantarnya untuk meramaikan perebutan gelar juara F2 2020.

Karena Mick yang menyusul Jehan Daruvala (Carlin) di lap terakhir finish di urutan 7.

FIA F2
Posisi 10 besar hasil lomba race 1 F2 Sakhir 2020

Tambahan 6 point plus 2 point dari fastest lap, membuat Mick kini mengumpulkan 213 point.

Namun Callum Ilott yang finish di urutan 6 juga mendapat 8 point dan kini tertinggal 14 point, terus mengancam Mick.

Sedangkan Tsunoda yang berada di peringkat tiga klasemen sementara, memiliki 186 point, tidak mungkin melewati point Mick dan Ilott pada laga penutup F2 2020 hari Minggu.

Dari hasil lomba race 1 F2 Sakhir 2020, pembalap Indonesia Sean Gelael masuk finish di urutan 19.