Pasang Half Tankpad Carbon di Ninja ZX-25R, Ada Dua Versi, Paling Mahal Rp 650 Ribuan

Yuka Samudera - Senin, 30 November 2020 | 10:08 WIB

Pakai half tankpad carbon di Ninja ZX-25R, ada dua versi, segini modalnya. (Yuka Samudera - )

"Kalau versi 1 itu lumayan full, hingga menutupi bagian lekukan tempat paha mengapit tangki," tukas Septian.

"Nah kalau versi 2 itu bagian lekukannya belum terkena lapisan half tankpad ini," lanjutnya.

DCS Auto
Half tankpad carbon Ninja ZX-25R versi 1.
Perbedaan lain terlihat ada di bentuk garis permukaan atas half tankpad ini sob, tapi balik lagi ke soal selera ya!

Meski memiliki perbedaan, namun kedua model ini sama-sama berbahan carbon fiber sob.

"Half tankpad ini berbahan dasar carbon fiber, jadi enggak asal buat dan motifnya pun full carbon," buka Septian, punggawa DCS Auto.

Keunikan lain yang ditawarkan half tankpad ini adalah pembuatannya yang menggunakan sistem press.

DCS Auto
Half tankpad carbon Ninja ZX-25R versi 2.

"Bahannya carbon fiber kita press. Jadi permukaan bagian dalamnya itu halus, aman untuk tangki pokoknya," ucapnya.

"Untuk pemasangannya dengan menggunakan sistem tempel pakai double tip mas, jadi enggak perlu merusak tangki bawaan. Tinggal tempel saja," lanjutnya.

DCS Auto, Instagram: @dcs_auto, Perumahan Modern Land Jl. Honoris Raya Blok RV-28,Klp. Indah, RT.011/RW.003, Klp. Indah, Kec. Tangerang, Kota Tangerang, 0856-187-4633/0812-8164-8315