Start Posisi ke-14 di Laga MotoGP Valencia 2020, Alex Rins Pasang Target Realistis

Ruditya Yogi Wardana - Minggu, 15 November 2020 | 08:20 WIB

Alex RIns bakal memulai laga MotoGP Valencia dengan start urutan ke-14. (Ruditya Yogi Wardana - )

GridOto.com - Gagal lolos ke Q2 membuat Alex Rins harus memulai balapan dari posisi ke-14 pada laga MotoGP Valencia 2020 akhir pekan ini, Minggu (15/11).

Memulai balapan dari barisan kelima tentunya cukup menyulitkan bagi pembalap bernomor 42 itu.

Mengingat dirinya sedang membutuhkan banyak tambahan poin untuk mengejar rekan satu timnya, Joan Mir, yang saat ini memuncaki klasemen sementara MotoGP 2020.

Walaupun start dari posisi yang kurang menguntungkan, Alex berusaha untuk tetap tenang menghadapi laga kedua di Sirkuit Valencia nanti.

Baca Juga: Preview MotoGP Valencia 2020: Joan Mir Siap Juara Dunia MotoGP, Fabio Quartararo dan Alex Rins Siap Menghadang?

Ia juga menetapkan target yang realistis, mengingat posisinya yang kurang begitu menguntungkan.

"Kami tidak berambisi untuk meraih kemenangan. Kami memilih berusaha untuk mendapat hasil bagus saja," ungkap pria berkebangsaan Spanyol ini, dikutip GridOto.com dari Motosan.es.

MotoGP.com
Alex RIns akui pasang target yang cukup realistis di laga MotoGP Valencia 2020.

Walaupun memulai balapan dari posisi ke-14, Rins tetap optimis dan merasa memilki potensi yang cukup bagus untuk mendapatkan hasil maksimal.

"Memang kami memulai balapan dari posisi yang kurang menguntungkan. Lihat saja bagaimana nanti pada saat lap pertama balapan MotoGP Valencia 2020," kata pria berkebangsaan Spanyol ini.

"Lihat saja apakah kami bisa mendapatkan posisi yang bagus. Dari situlah kami baru memperkirakan bagaimana hasi balapan MotoGP Valencia 2020 nanti," tutupnya.