Joan Mir Berharap Alex Rins Melakukan Hal Ini di MotoGP Valencia, Demi Gelar Juara Dunia MotoGP 2020?

Dia Saputra - Selasa, 10 November 2020 | 16:13 WIB

Joan Mir berharap Alex Rins tak mengajaknya bersaing di MotoGP Valencia 2020. (Dia Saputra - )

GridOto.com - Menang di MotoGP Eropa pekan lalu, Joan Mir semakin kokoh di puncak klasemen dengan mengoleksi 162 poin dan berpeluang meraih gelar juara dunia MotoGP 2020.

Joan Mir unggul 37 poin dari dua pesaing terdekatnya Alex Rins dan Fabio Quartararo yang sama-sama memiliki 125 poin.

Memang, poin yang dimiliki kedua pembalap di bawahnya itu masih terbilang dekat karena masih ada dua balapan tersisa di musim ini.

Meski begitu, Joan Mir tidak khawatir untuk bersaing di MotoGP Valencia pekan ini, Jumat hingga Minggu (13-15/11), terutama dengan rekan setimnya, Alex Rins.

Baca Juga: Review MotoGP Eropa 2020: Yamaha Tidak Berdaya, Joan Mir Skakmat Gelar Juara Dunia MotoGP 2020?

"Jika Rins ingin bersaing tak apa-apa, namun saya tidak mengharapkan hal itu," ujar Joan Mir dikutip dari paddock-gp.com.

Mir mengatakan, untuk dua balapan yang tersisa mereka harus lebih pintar agar tak salah melangkah.

"Kalau kami sama-sama gagal menyelesaikan balapan karena bersaing satu sama lain, kami bisa dikalahkan pembalap lain," jelasnya.

Baca Juga: Ini Kesalahan yang Bikin Alex Rins Disalip Joan Mir di MotoGP Eropa 2020