HOG Siliwangi Bandung Chapter Minta Maaf, Yang Salah Harus Dihukum

Hendra - Sabtu, 31 Oktober 2020 | 20:49 WIB

Perjalanan turing HOG SBC (Hendra - )

Baca Juga: Anggota TNI AD Kodim 0304 Dikeroyok Para Pengendara Harley-Davidson di Bukittinggi, Simak Videonya

"Tapi jujur pelaku yang menganiaya saya tidak kenal. Sepertinya anggota baru. Saat ini memang banyak pemilik baru Harley-Davidson," jelasnya. 

Joel yang juga instruktur safety riding mengatakan peristiwa ini momentum bagi pengendara motor yang turing untuk kembali memperhatikan aturan lalu lintas.

Harley-Davidson dengan suara yang menggelegar diakui Joel membuat adrenalin pengendaranya tinggi, terlebih saat konvoi.

"Untuk itu, soal manajemen saat turing harus benar-benar dilakukan," paparnya.

Sebelum melakukan perjalanan, harus ada pihak sebagai road captain sebagai penanggung jawab tim, melakukan briefing hal apa saja yang boleh dan tidak dilakukan. 

"Bagaimana kalau salah satu anggota tertinggal, ini semuanya harus dipaparkan. Termasuk pos-pos pemberhentian manakala ada anggota yang tertinggal," katanya. 

Kasus yang menimpa HOG SBC adalah kepanikan ketika tertinggal anggota lainnya. 

"Di sini road captain bertugas untuk memantau pergerakan anggota. Bagi yang tertinggal pun tidak usah tergesa-gesa karena juga akan ada titik pertemuan yang di sepakati," katanya. 

Terakhir ia berharap, masyarakat tidak mencap arogansi kepada biker moge.

"Perlu saya jelaskan ini adalah tindakan oknum, tidak semua pengendara moge seperti itu. Jangan sampai karena satu dua orang, seluruh pengendara moge mendapat cap negatif. Namun demikian, hukum harus ditegakkan siapa yang salah ya dihukum," tutupnya.