Williams Pastikan George Russell Bertahan Untuk F1 2021, Bos Tim Minta Maaf

Rezki Alif Pambudi - Jumat, 30 Oktober 2020 | 21:15 WIB

Williams pastikan George Russell bertahan untuk F1 2021 (Rezki Alif Pambudi - )

GridOto.com - Tim Williams akhirnya memastikan akan mempertahankan George Russell di F1 2021.

Seperti yang diketahui dalam sebulan ini, publik F1 diramaikan kabar bahwa Williams akan mendepak George Russell yang kontraknya masih sah sampai 2021.

Pemilik baru Williams, perusahaan investasi Dorilton Capital, disebut ingin mengganti George Russell demi keuntungan finansial yang lebih besar dan lebih cepat.

Dengan kata lain, Russell akan diganti dengan pembalap lain yang bisa membawa uang sponsor ke tim, alias pay driver.

Kabarnya, Sergio Perez yang meninggalkan tim Racing Point jadi calon kuat penggantinya.

Baca Juga: Enggak Cuma Valentino Rossi, Ada Rossi Lainnya yang Bakal Comeback di Valencia Setelah Sembuh Covid-19

Hal itu diperkuat dengan pernyataan Tim Prinsipal Williams, Simon Roberts, yang meragukan posisi Russell untuk musim depan.

Kabar ini mengundang reaksi keras dari berbagai pihak, yang mengkritik ketidakadilan bagi Russell yang selama ini tampil cukup baik di Williams, tapi malah akan didepak.

Tapi jelang F1 Emilia Romagna 2020 di sirkuit Imola akhir pekan ini, Simon Roberts meralat pernyataannya sendiri dan meminta maaf.

"Aku mungkin membuat sedikit kebingungan minggu lalu. Aku minta maaf atas hal tersebut. Kami sebenarnya tidak benar-benar ingin mengomentari posisi pembalap," kata Roberts dilansir GridOto.com dari Crash.net.