Otojadul: Harley-Davidson Beroda Tiga, Pakai Sistem Gardan Mirip Mobil

Fedrick Wahyu - Selasa, 4 Agustus 2020 | 19:16 WIB

Harley-Davidson roda tiga (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Harley-Davidson beroda tiga yang superkeren ini merupakan kreativitas dari Amik yang nongkrong di Tabloid Otomotif 8 Mei 1995.

Dari awal Amik memang berniat membangun motor ini jadi beda semenjak membeli mesin Harley-Davidson 1.200cc 1949 lengkap rangka dan girbox.

Ubahan pertama yang dilakukannya adalah membuatkan konstruksi penggerak roda belakang yang ia buat sesempurna mungkin.

Rangka asli yang rigid dipangkas sampai bagian tengah dan dibuat independen dengan swingarm kustom dan stabilisator.

Baca Juga: Otojadul: Honda GL100 Jadi Mirip Harley, Ubahannya Enggak Pakai Ribet

Sementara suspensinya menggunakan empat sokbreker Yamaha DT yang bagian per atau ulirnya sudah diganti.

Untuk kedua roda belakangnya menggunakan pelek Shelby lubang enam 14 inci yang dilengkapi tromol Honda TN.