Tidak Hanya Mobil, Daihatsu Pernah Memproduksi Skutik Roda Tiga, Bentuknya Unik Sob...

Dia Saputra - Kamis, 9 Juli 2020 | 12:13 WIB

Ilustrasi Daihatsu Hallo (Dia Saputra - )

GridOto.com - Bagi masyarakat dan pecinta otomotif Tanah Air pasti tidak asing jika mendengar merek Daihatsu.

Yups, pabrikan mobil asal Jepang yang produknya sudah banyak digunakan masyarakat Indonesia.

Tetapi apa kalian tahu, selain memproduksi mobil Daihatsu juga pernah memproduksi skuter matik (skutik) yang memiliki bentuk unik loh...

Namun skutik rakitan pabrik mobil asal Jepang yang diberi nama Hallo ini sudah jarang dijumpai.

Baca Juga: Daihatsu Sirion Bisa Tambah Keren Adopsi Gaya Myvi Tipe S-Edition

Melansir bikebros.co.jpDaihatsu Hallo telah diproduksi dan dijual di Negeri Sakura 46 tahun lalu atau pada 1974.

Skutik roda tiga ini dibekali mesin satu silinder, 2-tak berkapasitas 49 cc berpendingin udara dengan suplai bahan bakar karburator.

Menggunakan mesin tersebut, Hallo mampu menghasilkan tenaga 3,4 dk pada 6.500 rpm dan torsi 4,1 Nm pada 5.500 rpm.

allbestmoto.com
Daihatsu Hallo

Tidak hanya mesinnya saja yang 'mungil', dimensi dari skutik Daihatsu ini juga 'mungil' loh...

Skutik ini memiliki panjang keseluruhan 1.770 mm, lebar 650 mm dan tinggi 925 mm dengan jarak ke tanah 100 mm.

Dengan dimensinya yang 'mungil', Hallo memiliki tangki bahan bakar berkapasitas 4 liter.

bikebros.co.jp
Tampang Daihatsu Hallo

Baca Juga: Daihatsu Terios Nyungsep ke Kebun Singkong, Pengemudi Diduga Mengantuk, Ikuti Tips Ini Supaya Terhindar dari Kantuk Saat Mengemudi

Selain itu, skutik ini juga memiliki desain yang unik dengan satu jok dan tempat untuk menaruh box di belakang.

Untuk pelek yang digunakan pada ketiga rodanya adalah model racing ring 10 inci dilengkapi rem tromol.

Keren kan skutik Daihatsu Hallo bermesin 2-tak ini?

Kira-kira sobat GridOto ada yang pernah lihat secara langsung belum ya, jika belum tonton dulu nih videonya.