Mulai Keeway, Leonart, Hingga Hyosung, Ini Pilihan 'Hampir-Davidson' Termurah Rp 9 Jutaan

Dia Saputra - Rabu, 8 Juli 2020 | 11:22 WIB

Keeway Superlight SE (Dia Saputra - )

Selain itu, XCR 250R sudah dibekali berbagai perangkat canggih layaknya motor masa kini loh...

Contohnya headlamp dan tail lamp LED, panel instrumen digital yang dapat menampilkan speedometer, odometer, posisi gigi, sampai jumlah bahan bakar.

Urusan harga, XCR 250R dibanderol mulai 650 - 800 Dollar Amerika atau setara Rp 9,3 jutaan - Rp 11,5 jutaan (1 Dollar Amerika = Rp 14.423 per 08 Juli 2020).

2. Keeway K-Light.

keeway.co.uk
Keeway K-Light

K-Light adalah motor bergaya cruiser yang dijual oleh Keeway Motor, satu grup dengan Qianjiang Motorcycle.

Jika dilihat dari tampilannya, K-Light memang mirip dengan Benelli Motobi 200 Evo.

Wajar saja sob, soalnya Keeway Motor memang mengambil desain dari Motobi 200 Evo yang dijual Benelli di Indonesia.

Baca Juga: Kenalan Sama Honda Raccoon, Tampang Chopper 'Cingkrang' Bermesin 2-Tak, Kelihatan 'Hampir-Davidson' tapi Kurang Dikasih Makan

Namun mesin K-Ligh lebih kecil sob, pasalnya hanya dibekali mesin satu silinder 124 cc yang menghasilkan tenaga tenaga 10 dk pada 9.000 rpm dan torsi 8,9 Nm pada 7.500 rpm.

Bisa dibilang Keeway K-Light adalah versi kecil dari Benelli Motobi 200 Evo untuk pasar Eropa.

Untuk harganya, Keeway K-Light dibanderol 2.099 Euro atau setara Rp 34 jutaan (kurs 1 Euro = Rp 16.267 pada 08 Juli 2020).

Baca Juga: Leonart Daytona 125 Bertampang ‘Hampir-Davidson’ Dengan Mesin 2 Silinder, Harga Rp 60 Jutaan