Beredar Gambar Renderan Toyota Kijang Innova Facelift, Seperti Ini Wujudnya

Naufal Nur Aziz Effendi - Sabtu, 20 Juni 2020 | 09:17 WIB

Renderan Toyota Kijang Innova facelift (Naufal Nur Aziz Effendi - )

Tak ketinggalan penggunaan foglamp LED bikin MPV ini terkesan lebih mewah.

Sebagai informasi, Toyota Kijang Innova generasi kedua dibekali dengan dua pilihan mesin bensin dan diesel.

Untuk varian bensin, Kijang Innova menggendong mesin 1TR-FE 4-silinder DOHC dengan dual VVT-i berkapasitas 1.998 cc.

Baca Juga: Wow! Beredar Foto Renderan Suzuki Jimny Baru Versi Lima Pintu, Intip Nih Penampakannya

Diklaim punya tenaga 137 dk pada 5.600 rpm dengan torsi maksimum 183 Nm pada 4.000 rpm.

Sedangkan pada Kijang Innova Diesel mesinnya menggunakan 2GD FTV 4-silinder DOHC yang sudah dibekali VNT Intercooler berkubikasi 2.393 cc.

Sanggup memuntahkan tenaga 146 dk pada 3.400 rpm dengan torsi 359 Nm pada 1.200-2.600 rpm.

Kira-kira renderan Toyota Kijang Innova di atas benar bakal sama dengan versi produksinyaatau enggak ya?