Kabel Kopling Motor Sering Putus? Coba Cek Kondisi Karet Pelindungnya

Mohammad Nurul Hidayah - Sabtu, 28 Maret 2020 | 13:50 WIB

Ilustrasi kabel kopling (Mohammad Nurul Hidayah - )

GridOto.com - Kalau kabel kopling di motor kalian sering putus, coba cek karet pelindungnya.

Menurut Agus Wijaya dari bengkel Sinar Motor di Jl. Raya Sawangan, Depok, Jawa Barat, selain mengecek lewat tekukan yang terjadi pada slang kabel kopling, kondisi karet pelindung juga diperhatikan.

Sebab, kondisi karet pelindung kabel kopling juga berpengaruh pada awet atau tidaknya kabel kopling ketika digunakan.

Kalau ada karet yang terkelupas pastinya memudahkan air untuk masuk.

(Baca Juga: Sokbreker Depan Yamaha Lexi Jedag-jedug? Ternyata Ini Biang Keladinya)

Efeknya, plat di dalam slang akan mudah karat yang menyebabkan jalannya kabel menjadi tersendat.

“Plat di dalam karet yang berkarat bisa dicek dari kondisi karet yang melapisinya. Kalau plat sudah berkarat umumnya kontur karet akan berubah menjadi lebih keras. Bisa di cek dengan dilihat atau di pencet menggunakan kuku,” tambah Agus.

Dok GridOto.com
Kabel kopling jangan dilumasi dengan gemuk karena rawan kotoran menempel

Solusinya, agar kondisi slang tetap terjaga sobat harus memberikan pelumas dengan rutin.

Minimal tiga bulan sekali slang rem dibersihkan dan diberi pelumas.

(Baca Juga: Honda Perkenalkan Konsep CB-F, Naked Bike Berdesain Retro, Jantung Pacu Comot Punya CBR1000RR)