Komparasi Harga BBM Terkini Pertamina, Shell, Total, BP Castrol dan Vivo, Siapa Yang Termahal?

Harun Rasyid - Senin, 6 Januari 2020 | 07:35 WIB

Sejumlah motor antre isi BBM di SPBU Pertamina (Harun Rasyid - )

GridOto.com - Pemberlakuan tarif baru Bahan Bakar Minyak (BBM) dari Pertamina sejak Minggu, 5 Januari 2020 membuat harga beberapa produk BBM Pertamina turun di beberapa wilayah di Indonesia khususnya Jakarta.

Tercatat BBM Pertamina jenis Pertamax, Pertamax Turbo, Dex dan Dex Lite harganya turun hingga Rp 650.

GridOto.com coba mengkomparasi harga baru BBM tersebut dari berbagai SPBU di wilayah Jakarta dan sekitarnya.

Berikut harga BBM Januari 2020 di SPBU Pertamina, Shell, Total, BP Castrol dan Vivo di wilayah Jakarta dan sekitarnya:

(Baca Juga: Sudah Lebih Dulu dari Pertamina, BBM Total Turun Harga Nyaris Rp 2 Ribu!)

1. RON 90
- Pertalite Rp 7.650
- Shell Regular Rp 9.200
- Total Perfomance 90 Rp 9.150
- BP Castrol 90 Rp 9.225
- Revvo 90 Rp 9.700

Harun Rasyid/GridOto.com
Illustrasi SPBU Shell.


2. RON 92
- Pertamax Rp 9.200
- Shell Super Rp 9.300
- Total Perfomance 92 Rp 9.250
- BP Castrol 92 Rp 9.300
- Revvo 92 Rp 9.900

(Baca Juga: Pertamina Baru Turunkan Harga BBM, Diam-diam Shell Sudah Duluan, Ini Daftar Lengkapnya!)