Komparasi Lengkap Vespa Sprint S 150 dan GTS Super 150, Pilih Yang Mana?

Harry - Senin, 6 Januari 2020 | 17:21 WIB

Vespa Sprint S 150 VS Vespa GTS Super 150 (Harry - )

GridOto.com - Vespa di Indonesia terbilang aktif menghadirkan model-model baru dan menambah jaringan penjualannya.

Makanya enggak heran produknya sering terlihat wara-wiri di jalanan, diantaranya ada Vespa Sprint S 150 dan Vespa GTS Super 150.

Meski sama-sama pakai mesin 150 cc, harga keduanya terpaut lumayan, Vespa Sprint S 150 Rp 49,2 juta dan Vespa GTS Super 150 Rp 59,5 juta (on the road Jakarta).

Penasaran dong, kok selisih harganya bisa beda lumayan jauh begitu? Nah, simak deh penjelasan lengkapnya di sini.

(Baca Juga: Apa Saja Beda Vespa Sprint S 150i-get ABS VS GTS 150 Super i-get ABS? Simak Videonya Yuk)

Desain
Keduanya jelas berbeda, GTS Super 150 tampil serba membulat di tiap bagiannya, mulai dari bodi depan, lampu depan, bodi belakang.

Tampilannya terlihat lebih maskulin, serta eksklusif dengan dasi lebih tebal dan terpisah dari bodi utama.

Kemudian motif honeycomb pada sisi samping bagasi depan, serta penggunaan crest terbaru berwarna krom.

Spion berlapis krom dan pelek hitam mengkilap dengan bibir pelek polished, memberikan kesan mewah.

Sedangkan Vespa Sprint S 150, desainnya lebih ramping dan terlihat seksi. Tampilan retro modern kuat pada motor satu ini.