Harga Motor Yamaha NMAX Terbaru, Ada Perubahan Akibat BBNKB Naik

Rudy Hansend - Kamis, 12 Desember 2019 | 12:55 WIB

Ilustrasi yamaha NMAX baru (Rudy Hansend - )

GridOto.com - Harga motor Yamaha NMAX 155 mengalami perubahan, karena ada kenaikan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) dari 10% menjadi 12,5%.

Sejak kemunculannya di tahun 2015, Yamaha NMAX selalu menjadi primadona karena bentuknya yang apik dan cukup harga terjangkau.

Yamaha Indonesia memberikan penawaran untuk pembelian skutik berkapasitas 155 cc itu dengan cash dan kredit.

(Baca Juga: Tahun Depan Jalur TransJakarta Ada Tambahan 105 Kamera Pengawas)

Nah, dengan adanya kenaikan BBNKB, jelas berdampak pada harga motor matik Yamaha.

Hal itu dibenarkan oleh Albert, Area Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), seperti dikutip dari MotorPlus-online.com.

"Bulan depan memang ada rencana naik harganya," buka Albert kepada GridOto.com bulan November lalu.

Sebagai salah satu dealer Yamaha di Jakarta, PT. Abadi Motor menawarkan Yamaha NMAX 155 dengan tipe non-ABS (Anti-lock Braking System) serta ABS.

(Baca Juga: Pasang Radiator Jumbo Bisa Mencegah Motor Sport 250 Cc Overheat)

Harga cash NMAX, untuk tipe non-ABS yang awalnya Rp 27.770.000 naik menjadi Rp 28.295.000.