Ini Ciri-cirinya Bearing Gigi Rasio Motor Matic Minta Diganti

Isal - Kamis, 24 Oktober 2019 | 16:40 WIB

Bearing gigi rasio matic harus diperhatikan juga (Isal - )

GridOto.com - Selain oli gardan, bearing gigi rasio pada motor matic harus diperhatikan.

Meski lokasinya tertutup, bearing gigi rasio yang rusak akan mengeluarkan ciri.

"Coba buka pulley belakang (driven pulley), setelah itu goyangkan as pulley-nya," buka Pardiman, kepala mekanik bengkel spesialis motor matic, Takutic kepada GridOto.com.

"Kalau as pulley goyang parah alias oblak, sudah dipastikan bearing gigi rasionya sudah kena," tambahnya saat ditemui di Jalan Kebagusan Raya No.4, Pasar Minggu, Jakarta Selatan ini.

(Baca Juga: Mengenal Skir Klep, Cara Paling Ampuh Buat Memperbaiki Klep Bocor)

Untuk memastikannya, Pardiman menyarankan untuk bongkar gear atau gigi rasio.

"Nanti dilihat bearingnya, apakah masih bagus atau sudah oblak," jelasnya.

Isal/GridOto.com
Formasi gir rasio standar Honda PCX Lokal

Bearing gigi rasio yang sudah mulai oblak ternyata enggak boleh dibiarkan.

"Kalau dibiarkan lama-lama bisa merembet dan merusak gigi rasionya," pungkasnya.

(Baca Juga: Waspada Kebocoran Klep di Mesin Motor, Begini Ciri Masalahnya!)