CEO Balap F2 Mengaku Menyesal Sean Gelael Dapat Penalti di F2 Inggris

Fendi - Jumat, 26 Juli 2019 | 21:43 WIB

Sean Gelael membawa banyak sponsor untuk tim Prema Racing di balap F2 (Fendi - )


GridOto.com – Sean Gelael mundur dari balap F2 Inggris pada pertengahan Juli lalu karena kecewa mendapat penalti, CEO F2 pun mengaku menyesal.

Sean Gelael terlibat senggolan pada latihan F2 Inggris, tidak hanya mendapat teguran dari steward, tetapi juga 2 penalti point.

Sean Gelael dan tim Prema Racing memprotes teguran dan penalti point itu.

Namun beberapa jam menjelang race 1 hari Sabtu (13/7), penalti direvisi dan Sean Gelael  diberikan penalti mundur tiga posisi start.

(Baca Juga: Terpukul Keputusan Steward F2 Inggris, Sean Gelael Mundur dari Balap F2 Selamanya?)

Sean Gelael pun memutuskan mundur dari balapan F2 Inggris dan balapan F2 Inggris hanya diikuti 19 pembalap.

Dikutip GridOto.com dari laman resmi Formula 2, CEO FIA Formula 2 Bruno Michel memberikan komentarnya.

FIA F2
Sean Gelael terlibat kontak pada latihan bebas F2 Inggris di sirkuit Silverstone

Dia dapat memahami frustrasi dan reaksi Sean Gelael untuk mundur dari semua balapan Silverstone, ketika Sean diberikan penalti beberapa jam sebelum dimulainya feature race pada hari Sabtu.

Bruno Michel membahas tentang Gelael dan ia menyesal mengenai steward balapan menangani proses hukumannya.