Cadillac Luncurkan Sedan CT5 Untuk Menggantikan CTS, Ada 4 Pilihan

Dia Saputra - Kamis, 18 Juli 2019 | 09:49 WIB

Cadillac CT5 (Dia Saputra - )

GridOto.com - Perusahaan asal Amerika Cadillac akan luncurkan sedan CT5 baru pengganti CTS pada tahun 2020 dengan harga yang dibandrol adalah $ 37.890 yang kalau dirupiahkan sekitar Rp 500 jutaan (dengan  kurs dollar Amerika $ 1 = Rp 13.968) versi terendahnya.

Dikutip dari motor1.com CT5 sudah diperkenalkan di acara New York Auto Show 2019 pada bulan April lalu.

Meski memiliki nama yang mirip dan sama-sama menggunakan 4 pintu antara CTS dan CT5 namun desain dan mesin yang dibawakannya ada perbedaan.

(Baca Juga: Masih Ingat Ecto-1 Mobil Cadillac Milik Ghostbusters? Ternyata Hanya Diproduksi Segini)

Cadillac menghadirkan CT5 dengan empat pilihan dan ada beberapa modelnya belum diberi bocoran harga dan fitur yang ada pada mobil tersebut.

Untuk kelas menengah ada Cadillac CT5 Luxury yang di bandrol dengan harga dibawah $ 40.000 atau setara Rp 558.310.490,90.

Harga yang ditawarkan Cadillac tersebut sudah termasuk ongkos pengiriman mobil ke alamat tujuan.

(Baca Juga: Cadillac Escalade, Salah Satu Selera Mahal Bupati Hulu Sungai Tengah Yang Disita KPK)