Modal Rp 40 Juta, Mazda2 Street Racing Ini Bisa Jadi Keren Begini

Aditya Pradifta - Jumat, 10 Mei 2019 | 08:52 WIB

Mazda2 keluar showroom langsung modif (Aditya Pradifta - )

"Uang yang keluar sampai di tahap ini ya kisaran Rp 40 jutaan lah dan itu bertahap, enggak langsung. Gak seberapa dibanding modifan lain yang ongkosnya lumayan besar," tukas Kevin.

Dengan budget Rp 40 jutaan tersebut ia juga bisa melapis bodi mpbilnya dengan warpping sticker lansiran Oracal.

Aditya Pradifta
Custom spoiler

Lalu memasang spoiler custom, bumper custom, dan diffuser custom di buritan.

Diffuser ini pun bikin lebih keren karena bisa untuk double muffler.
Aditya Pradifta
Double diffuser

Sedikit sentuhan pada mesin pun ia lakukan, misalnya dengan mengatur sistem katup dan memasang full exhaust mulai dari header sampai muffler.

"Header pakai 4-2-1, soalnya kalau di mobil matic bisa ngempos kalau pasangnya 4-1," pungkas Kevin.
Aditya Pradifta
Mazda2 keren dengan gaya street racing

So guys, kalau memang ada niat untuk memodifikasi mobil enggak perlu takut dengan biaya, bisa kok dibangun bertahap.